Janice Tjen Gemilang Di WTA 250 Chennai Open 2025, Raih Juara Di Tunggal Dan Juarai Ganda Bersama Aldila Sutjiadi

sekilasdunia.com - Kemenangan Janice Tjen diraih berkat performa yang sangat dominan dan efisien.

Dalam pertandingan yang berlangsung selama dua jam, petenis Indonesia itu mencatat melesakkan dua ace dan menunjukkan ketajaman luar biasa dengan mengonversi seluruh tiga peluang break point yang dimilikinya.

Dilansir dari laman WTA, ia mengungkapkan bahwa ia menampilkan permainan terbaik, "Menurut saya, saya bermain sangat baik di sini, setiap babak terus membaik, dan hari ini saya dapat memainkan tenis terbaik saya," ungkap Janice.

Perjalanan Janice Tjen di Chennai Open 2025 sendiri tidak mudah di awal. Petenis kelahiran Jakarta ini harus berjuang keras melakoni dua laga rubber set pada babak pertama dan kedua. Namun, momentumnya mulai didapatkan saat ia melenggang mulus ke semifinal usai menyingkirkan petenis Ceko, Mia Pohánková, dengan skor 6-3, 6-1.

Tantangan terberat datang di babak empat besar saat melawan Lanlana Tararudee dari Thailand. Petenis berusia 23 tahun itu menunjukkan mental juara yang tangguh, bangkit dari ketertinggalan 2-5, dan akhirnya memenangkan pertandingan melalui tie-break yang dramatis. Gelar WTA 250 ini melengkapi serangkaian prestasi gemilang yang dicatatkan Janice dalam beberapa bulan terakhir. 

Sebelumnya, ia telah menjuarai WTA 125 Jinan di China pada pertengahan Oktober, meski gelar level 125 tidak dihitung setara dengan level 250. Ia juga sempat menjadi runner-up dalam debutnya di ajang WTA 250 Sao Paolo, Brasil, pada pertengahan September. Tidak hanya di sektor tunggal, kesuksesan Janice juga merambah sektor ganda. Pekan lalu, ia meraih gelar ganda WTA 250 perdananya di Guangzhou Open, China, berpasangan dengan petenis Polandia Katarzyna Piter. 

Gelar ini juga menambah koleksinya setelah sebelumnya memenangkan gelar ganda WTA 125 Suzhou bersama rekan senegaranya, Aldila Sutjiadi. Kini, fokus Janice beralih ke sektor ganda di Chennai Open 2025. Berpasangan kembali dengan Aldila Sutjiadi sebagai unggulan kedua, mereka tengah bersiap melakoni partai final melawan pasangan unggulan teratas, Monica Niculescu (Rumania)/Storm Hunter (Australia). 

Kemenangan tunggal bersejarah ini menjadi modal berharga bagi Janice Tjen untuk mendongkrak peringkatnya di WTA.

Setelah mengamankan gelar tunggal pertamanya, kini mata publik tertuju pada laga final ganda bersama Aldila Sutjiadi.

Publik Indonesia berharap pasangan ini mampu menyempurnakan pekan emas

Previous
« Prev Post

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *