HEADLINE NEWS

Kategori

Subscribe Here!

Enter your email address. It;s free!

Delivered by FeedBurner

Cari Blog Ini

Ini Jadwal Piala Presiden 2022 21 Juni: Bhayangkara FC vs Persib

sekilasdunia.com - Jadwal Piala Presiden 2022 pada Selasa 21 Juni akan menyajikan dua pertandingan yaitu Persis Solo vs PSIS Semarang dan Bhayangkara FC vs Persib Bandung. 

Gelaran Piala Presiden 2022 telah berjalan selama hampir dua pekan. Pertandingan Piala presiden 2022 hari ini akan menyajikan dua partai yaitu dari Grup A dan Grup C.

Jadwal Piala Presiden Selasa 21 Juni akan dibuka dengan pertandingan Grup A antara Persis Solo vs PSIS Semarang di Stadion Manahan, Solo pukul 16.00 WIB.

Kemudian pertandingan berikutnya yang menyajikan Persib Bandung vs Bhayangkara FC akan bergulir di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, pukul 20.30 WIB.

Persis Solo baru memetik satu poin di laga perdana kontra PSS Sleman yang berakhir 0-0 pada Sabtu 11 Juni. Menanggapi hal tersebut, pelatih Persis Solo Jacksen F. Tiago akan melakukan evaluasi untuk menghadapi PSIS Semarang.

"Dari hasil jelas bukan hasil yang kami harapkan. Jalannya pertandingan pada babak pertama akan menjadi bahan evaluasi bagi saya dan tima dalam beberapa hari ke depan untuk menghadapi pertandingan selanjutnya," kata Jacksen dikutip laman resmi klub. 

Sementara bagi Persib Bandung yang sedang diwarnai kabar duka buntut dua bobotoh meninggal, akan tetap menunjukkan kekuatan terbaik guna menjalani pertandingan kontra Bhayangkara FC meski tanpa Ciro Alves, Victor Igbonefo, dan Nick Kuippers.

Berikut ini jadwal Piala Presiden 2022, Selasa (21/6/2022):

16.00 WIB / Stadion Manahan, Solo / Persis vs PSIS

20.30 WIB / Stadion Si Jalak Harupat, Kab. Bandung / Bhayangkara FC vs Persib

(ims)

Previous
« Prev Post

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *