Presiden RI Joko Widodo Resmikan Kawasan Ekonomi Khusus Lido

By On Maret 31, 2023

 

sekilasdunia.com - Presiden RI Joko Widodo meresmikan Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Lido, Jawa Barat, Jumat (31/3/2023). Jokowi mengajak serta Kepala Otorita IKN Bambang Susantono, bos MNC Group Hary Tanoesoedibjo hingga Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil. 

Dalam sambutannya, Jokowi mengungkapkan kegembiraan karena pembangunan infrastruktur mulai menunjukkan hasilnya. 

"Setelah tadi muter-muter di KEK Lido ini saya betul-betul sangat senang karena apa, infrastruktur yang kita bangun baik itu airport, baik itu pelabuhan, baik itu jalan tol, sekarang satu per satu sudah kelihatan manfaatnya dan dimanfaatkan oleh sektor swasta untuk mendapatkan nilai-nilai keekonomian," ujar Jokowi, dikutip dari setkab.go.id, Jumat (31/03/2023).

Jokowi menyebut, pembangunan jalan tol sudah masif di Pulau Jawa, Sumatera, Kalimantan hingga Sulawesi. Dia mengakui di Sulawesi misalnya belum selesai sepenuhnya. 

Infrastruktur tersebut disambungkan dengan kawasan industri, pertanian hingga perkebunan. 

"Sehingga memberikan nilai manfaat yang maksimal sesuai yang kita inginkan. Dan sambungkan juga dengan kawasan pariwisata," tuturnya.

Khusus untuk KEK Lido, ia mengaku senang lantaran ada banyak sektor industri yang dikembangkan. Mulai dari teknologi, kawasan otomotif, lengkap dengan pariwisata. 

"Jadi kita harapkan ke depan tidak ada lagi masyarakat kita yang lebih senang liburan ke luar negeri daripada di negerinya sendiri," ujar Jokowi.


(ims)

Presiden RI Jokowi Minta Jangan Saling Menyalahkan Usai Piala Dunia U-20 Batal di RI

By On Maret 31, 2023

 

sekilasdunia.com - Presiden RI Joko Widodo mengajak seluruh pihak tidak menyalahkan satu sama lain imbas keputusan FIFA membatalkan gelaran Piala Dunia U-20 di Indonesia.

"Jangan menghabiskan energi untuk saling menyalahkan satu sama lain dan sebagai bangsa yang besar kita harus melihat ke depan, jangan melihat ke belakang, jadikan hal ini sebagai pembelajaran berharga bagi kita semuanya bagi persepakbolaan Indonesia," kata Jokowi, dikutip dari setkab.go.id, Kamis (30/3/2023).

Presiden juga memahami keputusan FIFA menimbulkan kekecewaan bagi masyarakat. Secara pribadi, Jokowi juga merasa sedih FIFA membatalkan Piala Dunia U-20 digelar di Indonesia.

"Saya tahu keputusan ini membuat banyak masyarakat kecewa. Saya pun sama juga merasakan hal itu kecewa dan sedih," ungkapnya.

Jokowi juga berupaya agar sepak bola Indonesia tidak disanksi FIFA setelah Piala Dunia U-20 batal digelar di tanah air. 

Selain itu, Presiden Jokowi juga telah meminta Ketua Umum Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI), Erick Thohir, untuk berupaya maksimal agar Indonesia tidak mendapatkan sanksi.

“Saya telah meminta Ketua Umum PSSI, Bapak Erick Thohir untuk terus berupaya semaksimal mungkin agar sepak bola Indonesia tidak terkena sanksi. Termasuk kesempatan untuk menjadi tuan rumah event-event internasional lainnya,” tandasnya.

(ims)

 Indonesia Batal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20 Medsos Ganjar Diserbu Netizen

By On Maret 30, 2023

sekilasdunia.com - Gubernur Jateng Ganjar Pranowo dan Gubernur Bali Wayan Koster menjadi sasaran luapan kemarahan netizen yang geram karena Indonesia batal menjadi tuan rumah Piala Dunia U 2023.

Pembatalan yang dilakukan FIFA itu dikarenakan adanya penolakan terhadap keikutsertaan Timnas Israel dalam ajang Piala Dunia U20 2023 yang semula akan berlangsung di Indonesia.

Ganjar Pranowo dan Wayan Koster, adalah dua sosok selain banyak yang lain, yang ikut menolak kedatangan Timnas Israel ke Indonesia.

Terkait hal itu, saat ini akun medsos mereka pun diserbu netizen, bahkan Wayan Koster akhirnya mematikan atau menonaktifkan kolom komentar.

Lain halnya akun medsos Ganjar Pranowo, menjadi ajang sumpah serapah kejengkelan netizen.

Bahkan, postingan terbaru Ganjar Pranowo yang mengunggah video dirinya berkunjung ke panti jompo juga dibanjiri komentar soal Piala Dunia U20 2023.

"Terimakasih sudah menghancurkan mimpi anak bangsa," ujar warganet di laman Instagram Ganjar.

"Semoga jadi Presiden Palestina," tulis salah satu akun menyindir Ganjar.

"Respect Gubernurku, rela menolak Israel demi menyakiti hati masyarakat sendiri," singgung warganet.

Tak hanya di Instagram, akun Twitter Ganjar Pranowo juga serbu netizen.

"Saya pendukung anda jadi presiden, tapi kenapa anda menghancurkan sepakbola Indonesia?? Kalau di ban, berapa banyak pemain, pelatih wasit, dan stakeholder sepakbola yang nganggur.. Tolong bijak berpendapat," cuit seorang netizen.

Sejumlah kepala daerah, organisasi masyarakat hingga organisasi keagamaan menyatakan menolak kedatangan Timnas Israel di Piala Dunia U20 2023.

Rencananya ajang dunia ini digelar di enam provinsi yakni DKI Jakarta, Sumatera Selatan, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, dan Bali.


 (ims)

Penjelasan Erick Thohir Perihal Keputusan FIFA Cabut Indonesia Tuan Rumah Piala Dunia U20

By On Maret 30, 2023

 


sekilasdunia.com - Ketua Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Erick Thohir menerima keputusan FIFA yang telah mencabut status Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2023. 

Pernyataan itu diumumkan setelah berlangsung pertemuan antara Presiden FIFA Gianni Infantino dan Ketua Umum PSSI Erick Thohir di Doha, Qatar, Rabu, (29/3/2023).

"Saya sudah berjuang maksimal. Setelah menyampaikan surat dari Presiden Jokowi, dan berbicara panjang dengan Presiden FIFA, Gianni Infantino, kita harus menerima keputusan FIFA yang membatalkan penyelenggaraan event yang kita sama-sama nantikan itu," kata Erick dari Doha, seperti dikutip dari keterangan yang dibagikan ke media, Rabu, (29/3/2023).

Keputusan FIFA sebagai lembaga tertinggi sepak bola dunia yang beranggotakan 211, dari berbagai dunia, kata Erick, tak bisa ditolak lagi. Indonesia, kata dia, sebagai salah satu anggota FIFA, harus mengikuti aturan, kewenangan dan keputusan yang diberikan FIFA.

Sebelumnya, Erick Thohir melakukan lobi dengan Federasi Sepak Bola Internasional atau FIFA untuk membahas kelangsungan Piala Dunia U-20 di Indonesia, pasca maraknya penolakan terhadap Timnas Israel.  

"Saya memang ditugaskan untuk mendapatkan hasil yang terbaik," kata Erick 

Harapan Erick pupus setelah Badan sepak bola dunia, FIFA, telah mencabut status Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2023.


(ims)

 Indonesia Batal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20 Medsos Ganjar Diserbu Netizen

By On Maret 30, 2023

sekilasdunia.com - Gubernur Jateng Ganjar Pranowo dan Gubernur Bali Wayan Koster menjadi sasaran luapan kemarahan netizen yang geram karena Indonesia batal menjadi tuan rumah Piala Dunia U 2023.

Pembatalan yang dilakukan FIFA itu dikarenakan adanya penolakan terhadap keikutsertaan Timnas Israel dalam ajang Piala Dunia U20 2023 yang semula akan berlangsung di Indonesia.

Ganjar Pranowo dan Wayan Koster, adalah dua sosok selain banyak yang lain, yang ikut menolak kedatangan Timnas Israel ke Indonesia.

Terkait hal itu, saat ini akun medsos mereka pun diserbu netizen, bahkan Wayan Koster akhirnya mematikan atau menonaktifkan kolom komentar.

Lain halnya akun medsos Ganjar Pranowo, menjadi ajang sumpah serapah kejengkelan netizen.

Bahkan, postingan terbaru Ganjar Pranowo yang mengunggah video dirinya berkunjung ke panti jompo juga dibanjiri komentar soal Piala Dunia U20 2023.

"Terimakasih sudah menghancurkan mimpi anak bangsa," ujar warganet di laman Instagram Ganjar.

"Semoga jadi Presiden Palestina," tulis salah satu akun menyindir Ganjar.

"Respect Gubernurku, rela menolak Israel demi menyakiti hati masyarakat sendiri," singgung warganet.

Tak hanya di Instagram, akun Twitter Ganjar Pranowo juga serbu netizen.

"Saya pendukung anda jadi presiden, tapi kenapa anda menghancurkan sepakbola Indonesia?? Kalau di ban, berapa banyak pemain, pelatih wasit, dan stakeholder sepakbola yang nganggur.. Tolong bijak berpendapat," cuit seorang netizen.

Sejumlah kepala daerah, organisasi masyarakat hingga organisasi keagamaan menyatakan menolak kedatangan Timnas Israel di Piala Dunia U20 2023.

Rencananya ajang dunia ini digelar di enam provinsi yakni DKI Jakarta, Sumatera Selatan, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, dan Bali.


 (ims)

 Resmi ! Mendikbudristek Hapus Tes Calistung Syarat Masuk SD

By On Maret 30, 2023

sekilasdunia.com - Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Mendikbudristek) Nadiem Anwar Makarim meminta satuan pendidikan untuk meniadakan tes baca, tulis, dan hitung (calistung) untuk penerimaan enerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) pada tingkat Sekolah Dasar (SD), Madrasah Ibtidaiyah (MI), dan sederajat.

Hal ini merupakan salah satu upaya pemerintah menciptakan proses yang menyenangkan kepada anak didik dalam melewati masa transisi dari PAUD ke SD ini adalah melalui program Merdeka Belajar Episode ke-24 bertajuk Transisi PAUD ke SD yang Menyenangkan.

“Kemampuan calistung yang sering dibangun secara instan masih dianggap sebagai satu-satunya bukti keberhasilan belajar, bahkan tes calistung masih diterapkan sebagai syarat penerimaan peserta didik baru (PPDB) SD/ MI/sederajat,” ujar Nadiem, Rabu (29/3/2023). 

Untuk mengakhiri miskonsepsi itu, Nadiem menyampaikan empat fokus yang perlu dilakukan dalam pembelajaran. 

Pertama, transisi PAUD ke SD perlu berjalan dengan mulus. Proses belajar mengajar di PAUD dan SD/ MI/sederajat kelas awal harus selaras dan berkesinambungan. 

Kedua, setiap anak memiliki hak untuk dibina agar kemampuan yang diperoleh tidak hanya kemampuan kognitif, tetapi juga kemampuan fondasi yang holistik.

“Bukan hanya kognitif, anak-anak juga berhak mendapatkan kemampuan holistik seperti kematangan emosi, kemandirian, kemampuan berinteraksi, dan lainnya,” ucap Nadiem.

Ketiga, adalah terkait kemampuan dasar literasi dan numerasi harus dibangun mulai dari PAUD secara bertahap dan dengan cara yang menyenangkan. 

Keempat, “siap sekolah” merupakan proses yang perlu dihargai oleh satuan pendidikan dan orang tua yang bijak. Setiap anak memiliki kemampuan, karakter, dan kesiapan masing-masing saat memasuki jenjang SD, sehingga tidak dapat disamaratakan dengan standar atau label-label tertentu.



(ims)

FIFA Match Day Indonesia vs Burundi 2 - 2, Gol Indah Jordi Amat Jadi Penyelamat

By On Maret 29, 2023

 

sekilasdunia.com - Pertandingan timnas Indonesia vs Burundi pada laga kedua FIFA Matchday berakhir dengan skor 2-2 yang berlangsung di Stadion Patriot Candrabhaga, Selasa (28/3/2023) malam WIB, setelah pada duel akhir pekan lalu tuntas 3-1 untuk Indonesia.

Pada babak pertama, kedua tim belum ada yang berhasil membobol gawang lawan.

Sehingga keduanya pada babak pertama masih aman dengan skor 0-0.

Selanjutnya memasuki babak kedua Timnas Indonesia berhasil melesatkan bola pertamanya ke Burundi hingga terjadi gol pada menit ke-61.

Namun tidak bertahan lama, Burundi juga menyusul sekaligus dengan 2 gol pada menit ke-80 dan menit ke-90 lewat Saido Berahino dan Gael Bigirimana.

Hampir saja kalah poin, Indonesia masih tak menyerah sampai akhir. Jordi Amat kemudian mendapatkan gol di injury time untuk membawa Indonesia imbang 2-2 pada menit ke 92+2.

Berikut ini susunan pemain Indonesia Vs Burundi :

Indonesia: Syahrul Trisna, Yance Sayuri, Jordi Amat, Elkan Baggott, Edo Febriansah (Pratama Arhan 24') (Asnawi 58'), Marc Klok, Ricky Kambuaya, Yakob Sayuri, Stefano Lilipaly (Witan 46'), Dendy Sulistyawan, Dimas Drajad.

Burundi: Onesime Rukundo, Ismail Nshimirimana, Collins Mashauri, Rashid Harerimana, Jospin Nshimirimana, Christophe Nduwarugira, Shassiri Nahimana, Elvis Kamsoba, Hussein Shabani, Saido Berahino, Aaron Musore.



(ims)

Erick Thohir Berangkat Ke Doha Jumpai FIFA Seusai Tonton Indonesia vs Burundi di Bekasi

By On Maret 29, 2023

 


sekilasdunia.com - Ketua Umum Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI), Erick Thohir akan berangkat ke markas FIFA usai menonton pertandingan antara Indonesia melawan Burundi di Stadion Patriot Chandrabaga, Kota Bekasi, Jawa Barat, pada Selasa (28/3/2023) malam.

"Saya mau ke Patriot nonton Indonesia vs Burundi. Habis itu saya berangkat bertemu FIFA mohon doa," ujar Erick Thohir.

Adapun keberangkatan Erick Thohir untuk mencari titik terang usai keikutsertaan Timnas Israel di Piala Dunia U-20 di Indonesia menuai polemik di tengah masyarakat.

"Malam ini saya akan berangkat ke FIFA, salah satunya untuk berdiskusi apa yang baik walaupun kita tahu keputusan itu tidak bisa membuat bahagia kita semuanya. Tapi paling tidak, kita harus mencari titik terang," ujarnya.

Sebelumnya, pemerintah Indonesia menetapkan enam provinsi sebagai venue pertandingan Piala Dunia U-20 yaitu DKI Jakarta, Sumatera Selatan, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, dan Bali.

Namun, muncul penolakan terhadap kedatangan timnas Israel di Piala Dunia U-20. Dampaknya, drawing atau pengundian grup peserta Piala Dunia U-20 yang harusnya diselenggarakan di Bali dibatalkan FIFA.


(ims)

Presiden RI Joko Widodo Berikan Pernyataan Terkait Keikutsertaan Israel Di Piala Dunia U20

By On Maret 29, 2023

 


sekilasdunia.com - Presiden RI Joko Widodo menjamin keikutsertaan Israel pada Piala Dunia U-20 tidak ada kaitanya dengan konsistensi posisi politik luar negeri Indonesia terhadap Palestina.

“Dukungan kita kepada Palestina selalu kokoh dan kuat,” tegas Presiden dalam pernyataan persnya, Selasa (28/03/2023), di Istana Merdeka, Jakarta, dikutip dari setkab.go.id.

Presiden menyampaikan, pemerintah Indonesia sependapat dengan Duta Besar (Dubes) Palestina untuk Indonesia, Zuhair Al-Shun terkait Piala Dunia U-20.

“Dalam urusan Piala Dunia U-20 ini, kita sependapat dengan Duta Besar Palestina untuk Indonesia bahwa FIFA memiliki aturan yang harus ditaati anggotanya. Jadi, jangan mencampuradukkan urusan olahraga dan urusan politik,” ujarnya.

Kepala Negara juga menegaskan Indonesia selalu konsisten dan teguh dalam memperjuangkan dan mendukung kemerdekaan bangsa Palestina. Selain itu, Indonesia juga mendukung penyelesaian two-state solution negara Israel dan negara Palestina merdeka.

“Ini sesuai dengan konstitusi, menolak penjajahan dalam bentuk apapun dan ini selalu kita sampaikan dalam forum-forum bilateral, forum multilateral, maupun forum internasional lainnya,” ujarnya.

Dalam pernyataannya, Presiden juga menyampaikan bahwa penunjukan Indonesia sebagai tuan rumah penyelenggaraan Piala Dunia U-20 telah melalui proses bidding dan seleksi panjang hingga akhirnya Indonesia berhasil mengungguli dua kandidat lainnya yaitu Brasil dan Peru.

“Saat itu, semua pihak berjuang, bekerja keras bersama-sama agar Indonesia bisa menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20. Dan akhirnya, bulan Oktober 2019, Indonesia ditunjuk menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 oleh FIFA,” kata Presiden.

Penunjukan tersebut, lanjut Presiden, merupakan kehormatan bagi bangsa Indonesia karena mendapat kepercayaan menyelenggarakan Piala Dunia U-20, event olahraga yang paling banyak penggemarnya di seluruh dunia.

Presiden menambahkan, saat ditunjuk menjadi tuan rumah, Indonesia belum mengetahui siapa yang akan menjadi tim peserta karena masih dalam proses prakualifikasi.

“Kepastian Timnas Israel lolos seleksi Piala Dunia U-20 baru kita ketahui pada bulan Juli 2022,” imbuhnya.

Terkait adanya penolakan terhadap keikutsertaan Timnas Israel pada Piala Dunia U-20, yang juga telah diketahui oleh Federasi Sepak Bola Internasional (FIFA), Presiden menyampaikan bahwa pemerintah bersama Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) tengah berupaya mencari solusi terbaik.

“Baik pemerintah maupun PSSI, masih terus berusaha agar ada solusi terbaik. Untuk itu, saya telah mengutus Ketua Umum PSSI, Bapak Erick Thohir, untuk bertemu dengan tim FIFA, untuk mencari penyelesaian yang terbaik, mencari solusi yang terbaik,” tandasnya. 


(ims)

Jaja Ahmad Jayus Ketua KY Periode Tahun 2018 - 2020 Korban Pembacokan Di Bandung

By On Maret 29, 2023

 


sekilasdunia.com - Mantan Ketua Komisi Yudisial (KY) Periode 2018-2020, Jaja Ahmad Jayus menjadi korban pembacokan di rumahnya Kompleks Griya Bandung Asri 2 Kelurahan Cipagalo, Kecamatan Bojongsoang, Kabupaten Bandung Jawa Barat, Selasa (28/3/2023).

Kapolresta Bandung Kombes Kusworo Wibowo mengatakan peristiwa itu terjadi pada pukul 15.00 WIB di Komplek Griya Bandung Asri (GBA) Blok F.

"Benar dan sudah dalam penanganan Polresta Bandung ya," kata Kusworo.

Dia mengatakan akibat pembacokan itu, Jaja mengalami luka di bagian leher. Kini Jaja telah dilarikan ke Rumah Sakit Mayapada di Jalan Terusan Buahbatu, Kota Bandung.

Kusworo memastikan kasus pembacokan terhadap Jaja itu kini sudah ditangani oleh Satuan Reserse Kriminal Polresta Bandung. Kini polisi telah melakukan penyelidikan.

(ims)

YPTD PAMSI Melaksanakan Diklat Manajemen Air Minum Berbasis Kompetensi Tingkat Madya Angkatan Ke – 114, Tanggal 27 Maret – 4 April 2023.

By On Maret 27, 2023

 


sekilasdunia.com - Ketua Pengurus Yayasan Pendidikan Tirta Dharma PAMSI (YPTD PAMSI) Drs.HM.Haryadi Priyohutomo SE,M.Si. membuka secara resmi Diklat Manajemen Air Minum Berbasis Kompetensi Tingkat Madya Angkatan Ke-114 pada Hari Senin, 27 Maret 2023 di Jakarta secara Online.

Drs.HM.Haryadi Priyohutomo SE,MSi yang akrab disapa “Pak Didit” mengatakan bahwa Diklat YPTD PAMSI merupakan forum yang menyelenggarakan program pembelajaran pendidikan dan latihan yang sudah mendapat pengakuan secara nasional dari lembaga profesi seperti BNSP (Badan Nasional Sertifikasi Profesi) dan juga dari PDAM seluruh Indonesia.

Didit menjelaskan bahwa pada level peserta diklat saat ini adalah tingkat madya, dimana peserta berasal dari tingkat Manajer, Direktur dan Dewan Pengawas maka pemahaman tentang gelagat strategis perusahaan dan lingkungan juga harus lebih luas lagi, bahkan statistik bulanan di kota tempat tinggal kita harus diikuti seperti daya beli masyarakat, tingkat inflasi dan perkembangan ekonomi agar para peserta diklat mampu mengatasi segala ancaman dan memanfaatkan peluang yang ada untuk kepentingan strategis perusahaan dan masyarakat.

“ Saat ini banyak PDAM yang berubah status menjadi PERUMDAM namun tidak diikuti oleh perkembangan manajemen yang lebih korporat, perilaku tetap birokrat serta tidak berbasis inovatif dan masih berbasis petunjuk atasan. Pemerintah mengancam apabila dalam waktu tertentu PERUMDAM ini tidak berubah pola manajemennya menjadi lebih baik maka akan diminta kembali statusnya menjadi PDAM” ujar Didit mengingatkan.

Selanjutnya dia menambahkan bahwa jangan pernah menempatkan uang sebagai standard kemuliaan. Standard kemuliaan sebagai pribadi adalah kehormatan dan standard kemuliaan kita sebagai lembaga adalah sumber daya manusia yang berkualitas tinggi ujar Didit mengakhiri sambutannya.

Sebelumnya penjelasan dan tata tertib Diklat disampaikan oleh Direktur LPJJ Ir.Rama Boedi,MSi,IPU didampingi oleh Direktur LPP Ir.Budi Sutjahjo,MT,IPU dan Sekretaris Ir.Hifzillah R Saleh,MM.

Pembukaan Diklat ini dihadiri oleh Direktur LK Ir.Kumala Siregar, Direktur LSP Ir.Nina Melina dan Pimpinan YPTD PAMSI lainya yang juga sebagai Instruktur dan Asesor Kompetensi pemegang Serifikat Kompetensi dari BNSP seperti Ir.Uki Ashardijatno,MM. dan Dr.Ir.Arif Haryadian,MSi.

Pendidikan dan Latihan yang akan berlangsung tanggal 27 Maret s.d 4 April 2023 diikuti peserta Diklat yang berjumlah 19 orang berasal dari PAM Jaya, PERUMDAM Tirta Tarum Karawang, PERUMDAM Tirta Pandalungan Jember, PERUMDAM Tirta Manuntung Balikpapan, PDAM Tirta Lihou Simalungun dan Perusahaan Swasta dengan kualifikasi peserta sebagai Dewan Pengawas, Direktur dan Manajer di perusahaannya masing masing.


(ahy)

Drawing Piala Dunia U20 di Bali Batal Dilakukan Karena Ada Polemik Terhadap Kehadiran Tim Israel

By On Maret 27, 2023

 


sekilasdunia.com - FIFA selaku pemegang otoritas tertinggi sepak bola dunia secara resmi membatalkan salah satu agenda penting dalam rangkaian Piala Dunia U20 2023, yakni undian atau drawing fase grup. Undian atau drawing Piala Dunia U20 2023 semula dijadwalkan berlangsung di Bali pada Jumat (31/3/2023). 

Namun, beberapa hari sebelum drawing Piala Dunia U20 dilaksakanan, PSSI selaku induk sepak bola Indonesia memberikan pengumuman terkait informasi pembatalan dari FIFA. Pengumuman tersebut disampaikan oleh Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI, Arya Sinulingga.

"Israel adalah peserta, jadikan tidak mungkin drawing-nya akan dilakukan tanpa seluruh keikutsertaan peserta," ujar anggota Exco PSSI, Arya Sinulingga, saat mengumumkan pembatalan FIFA dalam konferensi pers yang disiarkan melalui live streaming Youtube PSSI, Minggu (26/3/2023).

Menurut PSSI, penolakan tersebut bisa menjadi alasan bagi FIFA untuk membatalkan drawing yang sejatinya dijadwalkan berlangsung pada akhir Maret 2023. Sebab, bagi FIFA, penolakan gubernur sama dengan membatalkan garansi penyelenggaraan yang telah dikeluarkan Pemerintah Provinsi Bali.

Padahal, sebelum ini, Gubernur Bali juga sudah menandatangani dokumen Government Guarantee agar Pulau Dewata menjadi salah satu tempat penyelenggaraan Piala Dunia U20, dari drawing hingga rangkaian pertandingan. Gubernur Bali bukan satu-satunya pihak yang menolak kehadiran timnas Israel sebagai peserta Piala Dunia U20 2023.

Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo, juga menolak timnas Israel sebagai sikap dukungan dan komitmen untuk kemerdekaan Palestina. Adapun Duta Besar (Dubes) Palestina Zuhair Al Shun sudah angkat bicara terkait keikutsertaan Israel pada Piala Dunia U20 2023. 

Zuhair Al Shun sebagai representasi resmi Palestina tidak mempermasalahkan jika timnas U20 Israel datang ke Indonesia sebagai peserta Piala Dunia U20 2023. 

Merespons hal tersebut, Ketua Umum Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia ( PSSI) Erick Thohir akan melapor kepada Presiden RI Joko Widodo ( Jokowi ). Hal tersebut disampaikan oleh Komite Eksekutif (Exco) PSSI, Arya Sinulingga, ketika memberikan kabar terbaru mengenai Piala Dunia U-20 2023, Minggu (26/3/2023).

"Saat ini Erick Thohir sedang berkoordinasi dengan Kemenlu sebagai penanggung jawab diplomasi dan kepada Kemenpora yang merupakan INAFOC, PJ pelaksanaan Piala Dunia-20 ini," kata Arya Sinulingga.


(ims)

Argentina Siap Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20 Jika FIFA Batalkan Indonesia

By On Maret 27, 2023

 


sekilasdunia.com - Federasi Sepak Bola Argentina (AFA) dilaporkan bakal mencalonkan diri sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2023 yang rencananya akan digelar pada 20 Mei hingga 11 Juni mendatang. Argentina akan menggantikan peran tuan rumah yang harusnya menjadi milik Indonesia.

Untuk diketahui, drawing Piala Dunia U-20 2023 sejatinya akan digelar di Bali pada 31 Maret 2023 mendatang. Namun, FIFA membatalkannya diduga karena gelombang penolakan termasuk dari Gubernur Bali I Wayan Koster terhadap kedatangan Timnas Israel sebagai salah satu dari 24 peserta, pada Sabtu (25/3/2023) pagi WIB.


Sementara itu, Argentina masih menunggu hasil dari upaya yang tengah dilakukan Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) untuk bisa melobi FIFA terkait kelanjutan penyelenggaraan Piala Dunia U-20 di Indonesia. Nantinya, langkah PSSI tersebut dapat menentukan apakah Indonesia tetap menjadi tuan rumah, atau FIFA mempertimbangkan mengganti negara penyelenggara Piala Dunia U-20 2023.

Dengan mengajukan diri sebagai pengganti Indonesia selaku tuan rumah Piala Dunia 2023, Argentina berharap bisa memanfaatkan keuntungan sebagai tuan rumah. Timnas Argentina U-20 bisa langsung tampil di putaran final Piala Dunia U-20.

Sebagai informasi, Timnas Argentina U-20 tak lolos kualifikasi Piala Duni U-20. Argentina yang dipimpin Javier Mascherano kalah dari Paraguay 1-2 dalam debutnya.

Kemudian kalah 1-3 dari Brasil. Sempat memiliki kans saat mengalahkan Peru 1-0, tetapi akhirnya tak lolos setelah kalah dari Kolombia 1-0.

Namun jika menjadi Tuan Rumah, Argentina akan mendapatkan tiket lolos ke Piala Dunia U-20.


(ims)

Timnas Indonesia Tekuk Burundi 3 - 1

By On Maret 26, 2023

 



sekilasdunia.com - Indonesia berhasil mengalahkan Burundi 3-1 dalam laga uji coba di Stadion Patriot Candrabhaga, Sabtu (25/3/2023).

Indonesia unggul cepat di menit ke-6. Yakob Sayuri menyambut crossing cerdik Stefano Lilipaly dengan sundulan ke arah gawang yang gagal dihalau kiper Fabien Mutombora. Garuda memimpin 1-0.

Indonesia berhasil menggandakan keunggulan di menit ke-14. Sundulan Lilipaly berhasil ditepis Mutombora, namun Marc Klok mengambil bola liar, lalu mengumpan kepada Rahcmat Irianto yang meneruskan bola kepada Dendy Sulistyawan.

Burundi mencoba berikan perlawanan. Pacifique Niyongabire melepaskan tembakan jarak jauh pada menit ke-19, namun arahnya melebar di sisi kiri gawang Indonesia.

Pada menit ke-43, Indonesia menambah keunggulan menjadi 3-0. Berawal dari upaya Mutombora menghalau sepak pojok, bola justru mengarah ke Rizky Ridho, yang dengan tembakan volinya berhasil membobol gawang Burundi.

Bienvenue Kanakimana sempat mengancam gawang Indonesia jelang turun minum, namun tembakannya berhasil diamankan kiper Indonesia, Syahrul Trisna. Skor 3-0 menutup babak pertama.

Pada babak kedua, Niyongabire berhasil mencetak gol di menit ke-50. Ia menuntaskan umpan Ismail Nshimirimana dengan tembakan terukur ke sudut kiri gawang Indonesia usai menggiring bola masuk ke kotak penalti dan mengecoh barisan belakang.

Burundi beberapa kali mendapatkan peluang untuk mengejar skor. Namun solidnya pertahanan Indonesia membuat tidak ada tambahan gol lagi.

Hingga pertandingan dinyatakan usai, skor akhir 3-1 untuk kemenangan Indonesia atas Burundi. Selanjutnya, kedua tim bakal bertarung lagi di pertemuan kedua pada Selasa tanggal 28 Maret 2023 mendatang.

Berikut ini susunan pemain Indonesia Vs Burundi :


Timnas Indonesia (3-4-3): Syahrul Trisna; Elkan Baggott, Jordi Amat, Rizky Ridho; Pratama Arhan, Rachmat Irianto, Marc Klok, Asnawi Mangkualam; Stefano Lilipaly, Dendy Sulistyawan, Yakob Sayuri


Pelatih: Shin Tae-yong


Burundi (4-3-3): Fabien Mutombola; Rashid Harerimana, Collins Muhindo, Marco Weymans, Karim Nizigiyamana; Omar Moussa, Christope Nduwarugira, Styve Nzigamasabo; Bienvenue; Kanakimana, Pacifique Niyongabire, Hussein Shabani.


Pelatih: Etienne Ndayiragije


(ims)

Menhub : Kertajati Disiapkan Jadi Bandara Premium

By On Maret 26, 2023

 


sekilasdunia.com - Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi menyampaikan Bandara Kertajati di Jawa Barat bisa menjadi satu alternatif bandara internasional. 

"Sejak awal Bapak Presiden memerintah, menugaskan kepada saya, pada Menteri Perhubungan, untuk mendukung Kertajati ini bisa menjadi satu alternatif daripada bandara internasional dan kita tahu juga bahwa Jawa Barat hanya mempunyai Bandung, Bandara Husein Sastranegara tetapi pendek," kata Budi Karya dikutip dari setkab.go.id., Sabtu (25/3/2023).

“Nah, sekarang ini Kertajati dengan panjang kurang lebih 3.000 meter,Kertajati ini akan menjadi satu bandara yang premium, ya karena panjang landasannya sama dengan Kulon Progo, ya sedikit di bawah Soekarno-Hatta yang 3.300 meter. Jadi pesawat terbesar angkutan kargo itu Antonov bisa berlandas.” tambahnya

Selain itu, Budi menyampaikan Jalan Tol Cisumdawu dari Bandung ke Kertajati akan berfungsi mulai tanggal 15 April 2023, sehingga akan mendukung Bandara Kertajati.

Disisi lain, Presiden sudah menginstruksikan untuk memikirkan bagaimana Kertajati ini bisa efektif dan bisa mengurangi loaded daripada Soekarno-Hatta.

Perlu diketahui, jumlah penerbangan di Soekarno-Hatta sendiri sudah mendekati sama seperti sebelum Covid-19 kurang lebih 1.100 atau 1.200 pergerakan, tetapi dengan occupancy yang lebih tinggi.

"Nah, sehingga Soekarno-Hatta itu pada titik tertentu yang maksimal. Dan, Bapak Presiden juga memerintahkan bahwa efektivitas Kertajati ini menjadi satu tambahan bagi mereka yang ke luar negeri, bagi mereka yang mengangkut barang, juga bagi mereka yang akan umroh,” tutur Budi.

Menhub juga menyampaikan, dengan kemampuan Bandara Kertajati tersebut menarik investor untuk berinvestasi di situ. Ia menambahkan, pihaknya bersama Pemerintah Daerah Jawa Barat akan mengawal proses apa yang akan dilakukan di sana.

“Ini juga sempat saya laporkan, Bapak Presiden sudah mengarahkan pada saya, bisa dijalankan. Ingat bahwa ada regulasi yang harus ditaati, tidak boleh lari dari situ. Jadi, saya juga beberapa kali bertemu dengan Gubernur Jawa Barat untuk membahas ini, agar tidak ada suatu pelanggaran-pelanggaran berkaitan dengan lalu lintas,” pungkasnya.

(ims)

 Presiden RI Joko Widodo : Pejabat dan ASN dilarang Bukber dan Gelar Open House

By On Maret 24, 2023



sekilasdunia.com - Presiden Joko Widodo melarang pejabat dan Aparatur Sipil Negara (ASN) menggelar acara buka bersama (bukber) dan Open House sepanjang bulan Ramadan 1444 H.

"Untuk pejabat dan pegawai pemerintah, kita masih melarang untuk lakukan buka puasa bersama dan juga open house," kata Jokowi dikutip melalui kanal Youtube Sekretariat Presiden, Rabu (23/3/2023).

Larangan Presiden Jokowi tersebut tertuang dalam surat edaran yang diterbitkan Sekretaris Kabinet (Seskab) Pramono Anung bernomor R-0055/Seskab/DKK/3/2022.

Surat tertanggal 21 Maret tersebut ditandatangani oleh Sekretaris Kabinet (Seskab) Pramono Anung. Adapun tembusan surat tersebut ditujukan kepada Presiden Jokowi dan Wakil Presiden KH Ma'ruf Amin.

Ada tiga arahan dalam surat arahan tersebut, yaitu:

1. Penanganan COVID-19 saat ini dalam transisi dari pandemi menuju endemi, sehingga masih diperlukan kehati-hatian.

2. Sehubungan dengan hal tersebut, pelaksanaan buka puasa bersama pada bulan suci Ramadan 1444 H agar ditiadakan.

3. Menteri Dalam Negeri agar menindaklanjuti arahan tersebut di atas kepada para gubernur, bupati, dan wali kota.

Selain itu, Jokowi juga meminta masyarakat agar dapat menjaga dan menerapkan protokol kesehatan secara ketat. 

"Dan saya minta kita semuanya tetap menjalankan protokol kesehatan disiplin menggunakan masker rajin mencuci tangan dan menjaga jarak," ucapnya.


(ims)

 Resmi ! Kevin Sanjaya Menikah dengan Valencia Tanoesoedibjo di Paris

By On Maret 24, 2023

sekilasdunia.com - Pebulu tangkis ganda putra Indonesia, Kevin Sanjaya Sukamuljo, resmi menikah dengan Valencia Tanoesoedibjo di Paris Perancis, di Paris pada Kamis (23/3/2023).

Kabar bahagia pernikahan Kevin Sanjaya dengan Valencia Tanoesoedibjo itu disampaikan langsung oleh Pengurus Pusat Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PBSI). Melalui akun Twitter resmi mereka, PBSI mengucapkan selamat atas pernikahan Kevin dengan Valencia. 

"Selamat atas pernikahannya Kevin Sanjaya dan Valencia Tanoesoedibjo. Semoga cinta kalian terus bersemi hingga akhir masa," demikian cuitan akun @INABadminton.

Momen bahagia pernikahan Kevin dengan Valencia itu juga dibagikan oleh ganda putra pelatnas PBSI lainnya, Fajar Alfian dan Muhammad Rian Ardianto. 

Melalui unggahan di Instagram Story, Fajar membagikan foto dirinya dengan Kevin dan Rian. Adapun Fajar Alfian dan Muhammad Rian Ardianto memang masih berada di Eropa usai tampil di All England 2023, di mana mereka sukses menjadi juara. 

Sebelumnya, Kevin Sanjaya telah melamar Valencia Tanoesoedibjo di Jakarta International Stadium (JIS) pada 2 Agustus 2022 lalu.  Kedekatan antara Kevin dan Valencia mulai ramai dibicarakan sejak pertengahan Desember 2021. Setahun kemudian, Kevin dan Valencia mengumumkan bahwa mereka memang sedang menjalin kasih. 


(ims)

 Indonesia Tuan Rumah Forum Air Dunia 2024 Di Bali, Ajak Daerah Berpartisipasi Aktif

By On Maret 24, 2023


sekilasdunia.com - Pemerintah Indonesia melalui Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), United Cities and Local Governments (UCLG), dan World Water Council (WWC) akan memobilisasi para pemangku otorita di tingkat daerah atau kota untuk berpartisipasi aktif dalam World Water Forum (WWF) ke-10 tahun 2024 mendatang di Bali. 

Penandatanganan MoU dilakukan oleh Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (Menteri PUPR RI) Basuki Hadimuljono selaku Wakil Ketua Komite Nasional Penyelenggaraan World Water Forum Ke-10, Sekretaris Jenderal UCLG Emilia Saiz, dan Presiden WWC Loic Fauchon di New York, Amerika Serikat, Rabu (22/3/2023).

Asal tahu saja, UCLG adalah asosiasi organisasi pemerintah daerah yang diakui oleh Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) yang berpusat di Barcelona, Spanyol. 

Kesepakatan ini bertujuan untuk memobilisasi para pemangku otorita di tingkat daerah atau kota untuk berpartisipasi aktif dalam World Water Forum Ke-10 Tahun 2024 mendatang di Bali.

Basuki mengatakan, pemerintah kota dan daerah memainkan peran penting dalam memastikan akses air bersih dan sanitasi, serta perencanaan, manajemen perkotaan dan wilayah untuk mencapai sasaran SDG ke-6 yaitu air bersih dan sanitasi layak.

“Oleh karenanya, kami menyambut baik peran dan keberadaan UCLG untuk menjadi bagian penting dari proses menuju WWF ke-10 yang akan menyoroti peran pemerintah daerah dalam memajukan sektor air," tutur Basuki dalam rilis, Kamis (23/3/2023). 

Kata Basuki kesepakatan kerja sama ini mencerminkan komitmen bersama untuk melaksanakan kebijakan air dan sanitasi dan memastikan implementasi SDG ke-6 yang membumi pada tingkat lokal. 

Sebagai tuan rumah WWF ke-10 tahun 2024, Indonesia berkomitmen melanjutkan semua hasil pembahasan pada UN 2023 Water Conference ini dan memastikan komitmen ini diterjemahkan ke dalam tindakan dan aksi konkret. 

“Dengan tema Water for Shared Prosperity, World Water Forum 2024 bertujuan untuk memperkuat kemitraan multi-stakeholder sektor air secara global, termasuk menciptakan sinergi yang kuat antar pemerintah daerah. Saya berterima kasih atas kesempatan dan inisiatif kerja sama yang baik ini untuk mencapai tujuan SDGs bersama-sama,” kata Menteri Basuki.

(ims)

 Longsor di Megamendung Bogor, 2 Orang Meninggal Dunia Tertimpa Saat Berteduh

By On Maret 21, 2023

sekilasdunia.com - Dua pedagang, Bustomi (32) dan Pipih (30), meninggal dunia setelah tertimpa material longsor di lokasi wisata Curug Cilember Puncak, Megamendung, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Senin (20/3/2023).

Hal tersebut disampaikan oleh Kapolsek Megamendung, Polres Bogor AKP Edy Santosa. Dirinya membenarkan jika peristiwa longsor di daerah Megamendung, Puncak itu menelan 2 korban  jiwa.

"Pukul 12.30 WIB terjadi bencana tanah longsor yang bertempat di parkiran wisata Curug Cilember Kampung Bungur yang mengakibatkan dua orang meninggal dunia," kata Edy.

Kedua korban sempat dilarikan ke Rumah Sakit Paru Goenawan (RSPG) setelah berhasil dievakuasi dari material longsoran. Namun, nyawa mereka tak tertolong.

"Baik personel Polsek Megamendung dan Koramil juga perangkat desa Kecamatan Megamendung mendatangi TKP dan melihat benar adanya longsor yang mengakibatkan adanya dua orang korban, pihak keluarga korban telah diberitahukan dan menerima bahwa ini sebuah ujian cobaan," kata dia.

Hingga Senin petang, kata dia, kedua korban masih berada di rumah sakit untuk pemeriksaan dan proses pembersihan sembari menunggu dijemput oleh pihak keluarga.

Sementara itu, jalur Puncak-Cianjur, Jawa Barat, tepatnya di jalur Sate Sinta, Desa Cijedil, Kecamatan Cugenang, ditutup sementara karena kembali longsor setelah hujan deras disertai hujan lebat melanda kawasan tersebut pada Senin.


(ims)

 Gelar Rapat Terbatas, Presiden RI Joko Widodo Minta TNI Polri Kawal Pembangunan untuk Tingkatkan Kesejahteraan Masyarakat Papua

By On Maret 21, 2023


sekilasdunia.com - Presiden RI Joko Widodo menggelar rapat terbatas (ratas) bersama jajaran pengamanan wilayah Provinsi Papua, di Kota Jayapura, Senin (20/03/2023) malam.

Dalam kesempatan tersebut, Presiden menekankan kepada seluruh jajaran TNI dan Polri turut mengawal pembangunan guna meningkatkan kesejahteraan masyarakat di wilayah Papua.

“Beliau mengingatkan kepada kita untuk bekerja secara lebih terintegrasi antara program-program pusat dengan program-program daerah, sehingga TNI-Polri betul-betul bisa mengawal seluruh kebijakan dan meningkatkan kesejahteraan wilayah Papua,” ucap Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo dalam keterangannya usai pertemuan, dikutip dari setkab.go.id, Selasa (21/03/2023).

Sementara itu, Panglima TNI Laksamana Yudo Margono dalam kesempatan yang sama menuturkan bahwa TNI akan terus berkolaborasi bersama Polri untuk mewujudkan kesejahteraan masyarakat, salah satunya melalui operasi penegakan hukum.

“Pasukan TNI yang berada di Papua ini dalam rangka melaksanakan operasi penegakan hukum membantu Polri,” tutur Panglima TNI.

Menurut Panglima, saat ini jumlah pasukan TNI di wilayah Papua dinilai masih mencukupi untuk melaksanakan operasi penegakan hukum tersebut.

“TNI tidak ada penambahan dan tetap seperti yang sekarang ini (operasi) tergelar baik dengan (pasukan) organik maupun yang didatangkan dari luar Papua,” tandasnya.

Selain itu, Panglima TNI menyampaikan bahwa pihaknya mendorong pelaksanaan operasi pasukan pengamanan masyarakat (Pam) baik di perbatasan darat maupun laut yang berada di wilayah Papua.

“Selain Pam perbatasan darat, perbatasan laut juga mengadakan operasi mem-backup Polri dalam rangka penegakan hukum,” jelasnya.

Turut hadir dalam rapat terbatas tersebut Menteri Pertahanan Prabowo Subianto, Menteri Investasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Bahlil Lahadalia, Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko, dan Kepala Badan Intelijen Negara (BIN) Budi Gunawan.


(ims)

 Joko Widodo Sebut Menpora Pengganti Zainudin Amali  Kriteria Muda

By On Maret 20, 2023

sekilasdunia.com - Presiden Joko Widodo memberikan bocoran mengenai sosok Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) yang akan dipilihnya untuk menggantikan Zainudin Amali. Jokowi mengakui sudah mendapatkan nama calon menpora dari Ketum Golkar Airlangga Hartarto.

"Menpora belum diputuskan, tapi nama nama dari Pak Ketua Golkar sudah ke kita. Tapi belum diputuskan, belum saya putuskan," kata Jokowi seusai acara Penghargaan Penanganan COVID-19 di Gedung Dhanapala, Jakarta Pusat, Senin (20/3/2023)

Sebelumnya, Zainudin Amali mengundurkan diri dari jabatan menpora setelah terpilih sebagai Wakil Ketua Umum PSSI periode 2023-2027. Ia telah menyerahkan surat pengunduran diri kepada Jokowi.

Sejauh ini Presiden Jokowi belum menunjuk menpora pengganti Amali. Dia meminta Menko PMK Muhadjir Effendy sebagai Plt. Menpora sejauh ini.

Perlu diketahui, Zainudin Amali merupakan politikus senior Partai Golkar kelahiran 16 Maret 1962 di Gorontalo. Sebelum menjadi menteri, Amali merupakan anggota DPR sejak tahun 2004. Setelah Pilpres 2019, Amali dipercaya Jokowi untuk menjabat sebagai Menpora.

(ims)

Lavani Allo Bank Juara Proliga Volley 2023 Kalahkan Jakarta Bhayangkara Presisi Di Final

By On Maret 20, 2023

sekilasdunia.com - Lavani Allo Bank berhasil menjadi juara Proliga 2023 usai mengalahkan Jakarta Bhayangkara Presisi di grand final putra dengan skor 3-2 yang digelar di GOR Amongraga, Yogyakarta, pada Minggu (19/3/2023).

Lavani Allo Bank berhasil unggul pada set pertama dengan keunggulan 25-22. Lavani unggul 1-0 di set pertama. Pada set kedua Bhayangkara Presisi mampu unggul jauh 21-14. Lavani Allo Bank sempat mampu mengejar ketertinggalan dan mendekati skor lawan dengan kedudukan 22-20.

Tetapi, set kedua tetap menjadi milik Bhayangkara Presisi lewat kemenangan 25-22. Kedudukan sementara imbang 1-1 usai set kedua.

Pada set ketiga pertandingan semakin sengit. Kedua tim saling berbalik memimpin perolehan angka. Bhayangkara sempat memimpin di awal-awal laga. Namun Lavani mampu berbalik memimpin menjadi 10-9. Kemudian skor imbang menghiasi jalannya pertandingan hingga Bhayangkara berhasil menjauh 18-16.

Bhayangkara sempat menjaga keunggulan dua angka hingga 24-22, tetapi Lavani Allo Bank mampu menyamakan kedudukan 24-24.

Namun Bhayangkara berhasil memenangkan set ketiga 26-24, sehingga membuat berbalik unggul 2-1.

Pada set ketiga pertandingan makin ketat dengan skor imbang kerap mengiringi jalannya pertandingan.

Namun Lavani Allo Bank mampu menuntaskan set keempat dengan kemenangan 25-21. Skor pertandingan 2-2 dan dilanjutkan ke set kelima atau set penentuan.

Akhirnya Lavani Allo Bank berhasil keluar sebagai juara usai mengalahkan Bhayangkara Presisi di set kelima 15-9.Kemenangan ini juga memastikan LavAni mempertahankan status sebagai juara bertahan.

(ims)

 Fajar/Rian Juara Usai Kalahkan Ahsan/Hendra Di Final All England 2023

By On Maret 20, 2023

sekilasdunia.com - Ganda putra Indonesia Fajar Alfian / Muhammad Rian Arianto keluar sebagai juara All England 2023 setelah mengalahkan seniornya Mohammad Ahsan / Hendra Setiawan di final, Minggu (19/3/2023) malam WIB.

Fajar/Rian mengalahkan Ahsan/Hendra lewat permainan yang berlangsung dua gim. Fajar/Rian menang 21-17 dan 21-14 atas Ahsan/Hendra. Ahsan/Hendra sempat unggul 3-1 atas Fajar/Rian. Namun Fajar/Rian merespons dengan merebut tiga poin beruntun untuk berbalik unggul 4-3.

Fajar/Rian terus menampilkan permainan menekan yang merepotkan Ahsan/Hendra. Hasilnya Fajar/Rian bisa unggul hingga kedudukan 8-5. Ahsan/Hendra bisa merebut dua poin berikutnya untuk memperkecil skor menjadi 7-8. 

Setelah itu, Fajar/Rian tidak membiarkan permainan Ahsan/Hendra berkembang untuk merebut tiga poin beruntun dan unggul 11-7 di interval gim pertama. Situasi berbalik setelah interval. Fajar/Rian mampu unggul hingga 14-11 tetapi Ahsan/Hendra bisa merebut empat poin beruntun untuk berbalik unggul 15-14.

Fajar/Rian lantas merebut poin berikutnya untuk membuat skor imbang 15-15. Ganda putra nomor satu dunia itu terus melaju untuk unggul 19-16 dan menutup gim pertama dengan skor 21-17. Ahsan/Hendra membuat beberapa kesalahan yang membuat Fajar/Rian langsung unggul 4-0.

Ahsan/Hendra tak tinggal diam. Permainan menekan diperagakan Ahsan/Hendra untuk merebut empat poin beruntun dan skor menjadi 4-4.

Perolehan poin kedua pasangan sempat ketat hingga skor 8-7 untuk keunggulan Fajar/Rian. Setelah itu Fajar/Rian bisa mengunci interval gim kedua dengan keunggulan 11-8. 

Fajar/Rian semakin sulit dibendung usai interval. Lima poin diamankan untuk menjauhkan keunggulan menjadi 16-9 atas Ahsan/Hendra.

Ahsan/Hendra sebenarnya mampu meraih lima poin. Hanya saja Fajar/Rian tetap tidak bisa dibendung untuk menutup gim kedua dengan skor 21-14 dan memastikan gelar juara All England 2023 meski pertandingan sempat dihentikan sesaat karena Ahsan mengalami cedera di bagian lutut kirinya dalam kedudukan 20-14.

(ims)

 Hasil Lengkap Final All England 2023 : Indonesia Raih 1 Gelar Melalui Ganda Putra, China dan Korsel Masing - Masing 2 Gelar

By On Maret 20, 2023

sekilasdunia.com - Final All England 2023 telah bergulir di Utilita Arena Birmingham, Inggris, Minggu (19/3/2023) malam WIB. 

Indonesia berhasil meraih satu gelar di All England 2023 dari nomor ganda putra melalui Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto setelah membekuk sesama wakil Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan melalui straight game atau dua gim via skor 21-17 dan 21-14.

Sementara itu, Korea Selatan dan China masing-masing mengunci dua gelar di All England 2023. Kim So Yeong/Kong Hee Yong dan An Se Young menyumbang trofi All England 2023 untuk Korea Selatan dari nomor ganda putri dan tunggal putri. 

Kim/Kong menjadi juara setelah mengalahkan kompatriotnya, Baek Ha Na/Lee So Hee, melalui dua gim langsung via skor telak 21-5 dan 21-12. 

Di lain sisi, An Se Young naik ke podium tertinggi All England 2023 selepas membekuk utusan China, Chen Yu Fei, melalui tiga gim via skor 21-17, 10-21, dan 21-19. 

Gelar ini sekaligus mengakhiri penantian 27 tahun Korea Selatan di tunggal putri All England sejak Bang Soo-hyun, yang sempat menjadi rival Susi Susanti, menjadi juara pada 1996. 

Beralih ke China, tim bulu tangkis Negeri Tirai Bambu meraih dua gelar di All England 2023 dari Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong (ganda campuran) dan Li Shi Feng (tunggal putra).

Zheng/Huang membekuk wakil Korea Selatan, Seo Seung Jae/Chae Yu Jung, melalui tiga gim via skor 21-16, 16-21, 21-12, untuk juara di All England 2023. 

Sedangkan Li Shi Feng mengemas gelar juara turnamen Super 1000 itu seusai mengalahkan Shi Yu Qi (China) melalui dua gim 26-24 dan 21-5.

Hasil Lengkap All England 2023 WD - Kim So Yeong/Kong Hee Yong (Korea Selatan) vs Baek Ha Na/Lee So Hee (Korea Selatan) 21-5, 21-12. XD- Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong (China) vs Seo Seung Jae/Chae Yu Jung (Korea Selatan) 21-16, 16-21, 21-12. 

WS – Chen Yu Fei (China) vs An Se Young (Korea Selatan) 17-21, 21-10, 19-21. MD – Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (Indonesia) vs Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (Indonesia) 21-17, 21-14. MS – Li Shi Feng (China) vs Shi Yu Qi (China) 26-24, 21-5.


(ims)

 Presiden RI Joko Widodo Resmikan SPAM Banjarbakula di Kalsel Senilai Rp787 M

By On Maret 18, 2023

sekilasdunia.com - Presiden Joko Widodo meresmikan Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM) Banjarbakula di Banjarbaru, Kalimantan Selatan dengan anggaran sebesar Rp787 miliar.

"Dengan mengucap bismillahirrahmanirrahim, pada siang hari ini saya resmikan SPAM regional Banjarbakula di Kota Banjarbaru, Provinsi Kalimantan Selatan. Terima kasih," ujar Presiden, dikutip dari siaran YouTube Sekretariat Presiden, Jumat (17/3/2023).

Menurutnya, SPAM Banjarbakula difungsikan untuk memasok air minum bagi 60 ribu rumah tangga.

"SPAM yang kita bangun di sini untuk tahapan kedua menghabiskan anggaran Rp787 miliar, banyak sekali. Dan ini bisa mensuplai 60 ribu rumah tangga yang memerlukan air minum," imbuhnya.

Presiden menegaskan SPAM Banjarbakula bakal menyediakan air minum untuk lima kabupaten/kota di Kalimantan Selatan, yakni Kota Banjarmasin, Kota Banjarbaru, Kabupaten Banjar, Kabupaten Barito Kuala dan Kabupaten Tanah Laut.

Adapun sumber airnya berasal dari Sungai Riam Kanan, yang jaraknya 20 km dari lokasi SPAM tersebut.

Turut mendampingi Presiden dalam peresmian tersebut Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Direktur Jenderal Cipta Karya Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Diana Kusumastuti, serta Gubernur Kalsel Sahbirin Noor.

Hadir pula Wali Kota Banjarbaru M. Aditya Mufti Arifin, Wali Kota Banjarmasin Ibnu Sina, Bupati Banjar Saidi Mansyur, Penjabat Bupati Barito Kuala Mujiyat, dan Bupati Tanah Laut Sukamta.


(ims)

 Tersisa 3 Wakil Indonesia Di Semi Final All England 2023 Dari Ganda Putra Dan Ganda Campuran

By On Maret 18, 2023

sekilasdunia.com - Indonesia menyisakan tiga wakilnya di semifinal All England 2023, di Utilita Arena Birmingham, Jumat (17/3/2023).

Adapun tiga wakil Indonesia yang lolos di antaranya Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (ganda putra), dan Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati (ganda campuran).

Ahsan/Hendra lolos ke semifinal All England 2023 usai kalahkan Liu Yu Chen/Ou Xuan Yi. Kemenangan Ahsan/Hendra berlangsung dramatis. Sempat kalah 16-21 di gim pertama, ganda putra senior tersebut mampu menyapu bersih dua gim berikutnya dengan skor 21-19, 21-19.

Selanjutnya, Ahsan/Hendra akan menghadapi Liang Wei Keng/Wang Chang di semifinal All England 2023.

Selain Ahsan/Hendra, ganda putra Indonesia juga akan diwakili Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto. Pasangan nomor satu dunia itu sukses melaju ke semifinal semifinal usai menyingkirkan rekan senegara, Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri.

Fajar/Rian sukses mengalahkan Bagas/Fikri lewat kemenangan dua gim langsung 21-18 dan 21-13. Fajar/Rian nantinya akan menghadapi wakil China He Ji Ting/Zhou Hao Dong.

All Indonesian Final berpeluang terjadi di All England 2023 jika Fajar/Rian dan Ahsan/Hendra mampu mengalahkan lawannya masing-masing di semifinal.

Satu lagi wakil Indonesia yang berhasil melenggang ke semifinal adalah pasangan Rehan Naufal Kusarjanto/Lisa Ayu Kusumawati dari sektor ganda campuran.

Rehan/Lisa memastikan langkah ke semifinal usai menyudahi perlawanan pasangan Jepang Kyohei Yamashita/Naru Shinoya dengan skor 21-19, 15-21, dan 21-19.

Tiga wakil Indonesia tersebut akan berlaga di semifinal All England 2023 pada Sabtu (18/3/2023). Kompetisi berlevel Super 1000 itu digelar di Utilita Arena, Birmingham, Inggris.

(ims)

Indonesia dan Singapura Sepakati Kerja Sama di Sejumlah Bidang Termasuk Investasi IKN, Digital, Energi Hingga Pengembangan SDM

By On Maret 17, 2023




sekilasdunia.com - Presiden RI Joko Widodo  dan Perdana Menteri (PM) Singapura Lee Hsien Loong mengadakan pertemuan bilateral di Istana Kepresidenan Singapura, Kamis (16/03/2023). Dalam pertemuan tersebut, kedua pemimpin menyepakati sejumlah kerja sama di berbagai bidang.

“Secara keseluruhan dalam pertemuan kali ini terdapat 20 letter of intent milik swasta Singapura untuk investasi di IKN Nusantara, kemudian sembilan MoU B to B di bidang healthcare dan digital, dan tujuh MoU G to G, antara lain di bidang energi, kesehatan, dan digital,” ucap Presiden dalam pernyataan pers bersama PM Lee Hsien Loong usai pertemuan, dikutip dari setkab,go.id, Jumat (17/03/2023)

Terkait pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN), Presiden menyambut baik besarnya minat investor dari Singapura. Selain itu, Kepala Negara menyambut baik kesepakatan kedua negara untuk meningkatkan investasi di bidang energi baru terbarukan (EBT).

“Investasi di bidang energi baru terbarukan, yang antara lain akan digunakan untuk pemenuhan energi kedua negara,” ucap Kepala Negara.

Selanjutnya, Presiden menyambut baik kerja sama antara pemerintah Indonesia dan Singapura dalam bidang digital serta pengembangan sumber daya manusia (SDM) dalam bidang teknologi informasi.

“Kerja sama di bidang digital, informasi, dan data centre, dan kerja sama pengembangan SDM di bidang teknologi informasi. Dan, saat ini terdapat Apple (Developer) Academy dan IBM Academy di Batam,” ujarnya.

Presiden Jokowi juga menyambut baik kerja sama antara kedua negara dalam bidang perdagangan, salah satunya melalui produk peternakan Indonesia untuk memenuhi kebutuhan di Singapura.

“Di bidang perdagangan mulai masuknya produk peternakan Indonesia untuk memasok kebutuhan ayam di Singapura,” ujarnya.

Terakhir, Presiden menyambut baik kerja sama antara kedua negara dalam hal penguatan pelayanan kesehatan di tanah air.

“Kerja sama penguatan pelayanan kesehatan dasar dan teknologi kesehatan, serta investasi pengembangan rumah sakit di Indonesia,” pungkasnya


(ims)

 Presiden RI Joko Widodo Lakukan Pertemuan Bilateral Dengan PM Singapura, Bahas Bidang Politik, Hukum dan Keamanan

By On Maret 17, 2023

sekilasdunia.com - Presiden RI Joko Widodo  melakukan pertemuan bilateral dengan Perdana Menteri (PM) Singapura Lee Hsien Loong, Kamis (16/03/2023), di Istana Kepresidenan Singapura.

Dalam pertemuan tersebut, kedua pemimpin membahas sejumlah kemajuan yang telah dilakukan sejak pertemuan di Bintan, Kepulauan Riau pada tahun 2022 lalu.

“Banyak kemajuan yang telah kita lakukan sejak pertemuan kita di Bintan, pada Januari 2022. Investasi Singapura ke Indonesia naik 40 persen dan volume perdagangan kita juga naik 25 persen,” ujar Presiden dalam pernyataan pers bersama PM Lee usai pertemuan, dikutip dari setkab.go.id, Jumat (17/03/2023).

Di bidang politik, hukum, dan keamanan, ungkap Presiden, ratifikasi tiga perjanjian telah diselesaikan, yaitu persetujuan flight information region (FIR), perjanjian ekstradisi, dan perjanjian kerja sama pertahanan. Guna memperkuat implementasi perjanjian tersebut, Presiden Jokowi dan PM Lee pun menyepakati sejumlah hal yang harus segera ditindaklanjuti.

“Untuk memperkuat implementasi tiga perjanjian tersebut, saya dan PM Lee sepakat untuk segera melakukan beberapa hal, yaitu memperbarui MoU antarkejaksaan, menyelesaikan MoU antarkepolisian untuk memberantas kejahatan lintas batas, kemudian membentuk defense cooperation committee, dan membuat aturan teknis pelaksanaan perjanjian FIR, pertahanan, dan ekstradisi,” imbuhnya.

Terkait hal tersebut, Presiden Jokowi pun menyambut baik reaktivasi patroli laut bersama dalam rangka memperkuat keamanan maritim kedua negara.

“Saya menyambut baik reaktivasi patroli laut bersama untuk memperkuat keamanan maritim kedua negara dan penguatan kapasitas penanganan bencana, dan upaya pencarian dan pertolongan,” ujarnya.

Dalam kesempatan yang sama, PM Lee juga menyambut baik ratifikasi dari ketiga perjanjian yang telah dibahas dalam waktu yang cukup lama. Ia pun mengapresiasi kepemimpinan Presiden Jokowi dalam mendukung setiap proses tersebut.

“Saya berterima kasih kepada Presiden Jokowi dan para menterinya atas kepemimpinan dan dukungan, serta kerja kerasnya untuk meratifikasi kesepakatan-kesepakatan tersebut,” kata PM Singapura Lee Hsien Loong.

Menurut PM Lee, Singapura akan terus bekerja sama dengan Indonesia dalam mengimplementasikan perjanjian tersebut. PM Lee meyakini bahwa kesuksesan dari implementasi tersebut akan mencerminkan kuatnya hubungan bilateral antara Singapura dan Indonesia.

“Hasil yang sukses mencerminkan betapa kuatnya hubungan bilateral [kedua negara] dan menunjukkan bahwa Singapura dan Indonesia dapat memperoleh manfaat bersama yang substansial melalui keterlibatan yang terbuka dan konstruktif,” tandas PM Lee.


(ims)

Ketua DPRD Sumut Apresiasi  Semua Program PW IWO Sumut

By On Maret 16, 2023



sekilasdunia.com, Medan – Ketua DPRD Sumatera Utara Drs. Baskami Ginting sangat mengapresiasi semua program kegiatan yang diinisiasi oleh Pengurus Wilayah Ikatan Wartawan Online (PW IWO) Sumut, khususnya pelatihan jurnalistik di kampus-kampus yang menjadi agenda tahunan. 

Hal ini disampaikannya saat menerima audiensi sejumlah pengurus PW IWO Sumut.di ruang kerjanya Gedung DPRD Sumut, Jalan Imam Bonjol No 5, Medan, Senin (15/3/2023). 

"Kegiatan pelatihan yang dilakukan IWO ini tentu sangat bagus dan tentu bisa menjadi modal mahasiswa yang berminat terjun ke dunia jurnalistik," ujarnya. 

Di samping itu, Baskami mengatakan, pada prinsipnya DPRD Sumut sangat terbuka menerima kunjungan siapa pun yang ingin menemuinya dan menyampaikan aspirasi secara langsung, termasuk para wartawan. 

"Sejatinya, DPRD Sumut menerima kunjungan siapa pun yang ingin menyampaikan aspirasinya secara langsung, karena ini adalah rumah rakyat, tidak ada pembatasan bagi siapa pun yang ingin datang ke DPRD Sumut dengan baik-baik," ujar Baskami Ginting. 

Dirinya juga menyampaikan bahwa saat ini sangat banyak media online dan dia juga menyarankan berita yang akan diposting harus berimbang. 

"Secara pribadi, saya lihat sekarang ini terlalu banyak media online. Saran saya, tulislah berita yang berbobot dan berimbang dan yang paling penting tidak menyebar hoax," sarannya. 

"Nah kalau wartawan ingin ngepos di DPRD Sumut, ya, silakan. Saya tidak punya kewenangan untuk membatasi atau menyetujui. Jadi, ya, saya silakan saja. Itu kewenangan Sekwan," kata Baskami. 

Sementara itu, Ketua Pengurus Wilayah Ikatan Wartawan Online Sumatera Utara (PW IWO Sumut), Teuku Yudhistira, S.Ikom mengaku sangat senang bisa beraudiensi dan diterima hangat oleh Ketua DPRD Sumut. 

"Kita berharap ini menjadi langkah awal bagi kita bisa menjalin kerjasama dengan unsur pemerintahan ke depan. Apalagi tadi Ketua DPRD Sumut sangat antusias menerima kita dan beliau bersedia meluangkan waktu jika IWO menggelar kegiatan di hari-hari mendatang," ucapnya. 

Sementara, selain Ketua PW IWO Sumut, hadir dalam audiensi itu Sekretaris Amri Abdi, Bendahara Ika Ramadhani Lubis, LBH IWO Arfan, SH dan anggota Rizki Audina.

 Perppu Pemilu Disetujui DPR, Mendagri: Pemilu 2024 Tetap Berjalan Sesuai Tahapan KPU

By On Maret 15, 2023

sekilasdunia.com - Komisi II DPR RI menyetujui Peraturan Pemerintah Pengganti Undang-undang (Perppu) Nomor 1 Tahun 2022 tentang Perubahan atas UU Nomor 7 Tahun 2017 tentang Pemilu, dibawa ke rapat paripurna untuk disahkan menjadi undang-undang.

Hal itu disepakati dalam rapat Tingkat I Komisi II DPR, Mendagri Tito Karnavian, dan perwakilan Kemenkumham di Kompleks Parlemen Senayan, Rabu (15/3/2023). 

Seluruh fraksi di DPR setuju Perppu Pemilu dibawa ke rapat paripurna untuk disahkan menjadi UU.

"Semua fraksi sudah menyetujui dan menerima RUU tentang Perppu ini. Kita sudah mendengar penjelasan masing-masing, pemerintah. Saya ingin menanyakan, apakah terhadap Rancangan Perppu No. 1 Tahun 2022 tentang perubahan atas UU No. 7 Tahun 2017 dapat menjadi draf final pembahasan Tingkat I?" tanya Ketua Komisi II Ahmad Doli Kurnia kepada peserta rapat.

"Setuju," jawab hadirin.

"Selanjutnya kita akan bawa ke pembicaraan tingkat II untuk pengambilan keputusan dalam rapat paripurna DPR RI yang akan datang," lanjut Doli.

Mendagri Tito Karnavian menjelaskan, Perppu Pemilu penting segera disahkan menjadi UU. Menurutnya, penolakan Perppu Pemilu bisa berakibat pemilu ditunda.

"UUD 1945 diatur dalam Pasal 22 bahwa Perppu itu hanya dua opsinya, yaitu disetujui atau ditolak. Tidak ada pembahasan baru, tidak ada norma baru, ini jadi pegangan kita. Kemudian juga dalam UU 12 Tahun 2011 tentang pembentukan peraturan perundang-undangan Pasal 22 juga secara eksplisit disampaikan bahwa hanya dua opsi dari perppu yang diajukan pemerintah, yaitu disetujui atau ditolak," bebernya.

"Kalau seandainya ditolak, maka kami akan mengeluarkan peraturan untuk dicabut dan dinyatakan tidak berlaku dan itu konsekuensinya sangat luas. Akibatnya berarti tidak ada peserta pemilu, kalau peserta pemilu tidak ada, berarti pemilunya ditunda," tuturnya.


(ims)

 Presiden RI Joko Widodo : Pakaian Bekas Impor Sangat Mengganggu Industri Tekstil Nasional

By On Maret 15, 2023

sekilasdunia.com - Presiden Joko Widodo menyoroti maraknya impor produk pakaian bekas yang beredar di berbagai tempat di Indonesia.

Menurut Jokowi, keberadaan pakaian bekas impor sangat mengganggu industri tekstil di dalam negeri. Alhasil, peredaran pakaian bekas impor tersebut harus segera dihentikan.

“Sudah saya perintahkan untuk mencari betul. Sudah sehari-dua hari banyak yang ketemu (pakaian bekas impor),” ujar Presiden di Istora GBK, Senayan, Jakarta, Rabu (15/3/2023).

Pakaian bekas sendiri merupakan barang yang dilarang diimpor berdasarkan Peraturan Menteri Perdagangan Nomor 18 Tahun 2021 sebagaimana telah diubah dengan Peraturan Menteri Perdagangan Nomor 40 Tahun 2022 tentang Perubahan Atas Peraturan Menteri Perdagangan Nomor 18 Tahun 2021 Tentang Barang Dilarang Ekspor dan Barang Dilarang Impor.

Sementara itu, Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita memastikan, pemerintah terus memburu para importir maupun penjual pakaian bekas impor di Tanah Air. Pemerintah juga fokus memburu para penjual pakaian bekas impor yang ada di platform-platform e-commerce.

Kemenperin terus mendukung keberlangsungan industri tekstil dan produk tekstil (TPT) dalam negeri, termasuk menghindarinya dari ancaman produk-produk tekstil impor. Tidak hanya pakaian saja, melainkan juga alas kaki.

Peredaran produk TPT bekas impor harus segera disudahi, mengingat industri TPT nasional sudah cukup berdarah-darah dalam beberapa waktu terakhir. Salah satu buktinya adalah maraknya pemutusan hubungan kerja (PHK) karyawan di industri TPT yang marak terjadi sejak tahun lalu akibat perlambatan permintaan.

“Jadi isunya bukan soal isu sirkular ekonomi, bukan isu lingkungan. Kalau mereka impor barang-barang bekas apapun itu, baju atau sepatu, tidak boleh terjadi lagi. Kami stop,” tegas dia.


(ims)

 Konser BLACKPINK Born Pink World Tour Jakarta 202, Ini Rundownnya

By On Maret 12, 2023

sekilasdunia.com - Konser BLACKPINK Born Pink World Tour Jakarta 2023 rencananya akan berlangsung selama dua hari mulai hari ini, Sabtu (11/3/2023) dan 12 Maret mendatang bertempat di Gelora Bung Karno Jakarta.

Indonesia sendiri memiliki jumlah penggemar BLACKPINK yang cukup banyak bahkan tiket konser BLACKPINK Born Pink World Tour Jakarta 2023 terjual habis saat baru dirilis.

Digelar selama dua hari, pihak panita penyelenggara konser BLACKPINK Born Pink World Tour Jakarta 2023 sudah merilis rundown acara untuk hari pertama dan kedua.

Dikutip dari akun Instagram @ime_indonesia, Sabtu (11/3/2023), berikut rundown konser BLACKPINK Born Pink World Tour Jakarta 2023 hari pertama dan kedua:


Rundown Day 1

- Pukul 12.00 WIB: Open Main Gate

- Pukul 14.00 WIB: Start queuing for Sound Check ticket holder

- Pukul 15.00 WIB: Soundcheck Door Open

- Pukul 16.00 WIB: Soundcheck Start

- Pukul 16.30 WIB: General Door Open

- Pukul 19.00 WIB: Show Start


Rundown Day 2

- Pukul 12.00 WIB: Open Main Gate

- Pukul 13.30 WIB: Start queuing for Sound Check ticket holder

- Pukul 14.30 WIB: Soundcheck Door Open

- Pukul 15.30 WIB: Soundcheck Start

- Pukul 16.00 WIB: General Door Open

- Pukul 18.30 WIB: Show Start



(ims)

 Presiden RI Joko Widodo Larang Pekerja Asing Beli Rumah Subsidi di IKN

By On Maret 11, 2023

sekilasdunia.com - Presiden Joko Widodo melarang tenaga kerja asing (TKA) yang berada di Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara membeli rumah yang disubsidi oleh pemerintah.

Kebijakan ini tertuang dalam Peraturan Pemerintah Nomor 12 Tahun 2023 tentang Pemberian Perizinan Berusaha, Kemudahan Berusaha dan Fasilitas Penanaman Modal bagi Pelaku Usaha di Ibu Kota Nusantara.

"Warga negara asing dilarang membeli, memiliki, dan/atau menguasai perumahan sederhana sebagaimana dimaksud yang perolehannya mendapat bantuan dan/atau kemudahan pembiayaan perumahan dari pemerintah," isi Pasal 24 PP tersebut yang dikutip, Kamis (9/3/2023).

Presiden menetapkan hal tersebut dalam rangka pengaturan perumahan dan kawasan permukiman yang ditujukan kepada warga lokal melalui program subsidi.

Meski demikian, Jokowi tetap memperbolehkan pekerja asing untuk tinggal dan bekerja di IKN dalam waktu lama. Untuk tahap awal akan diberikan izin selama 10 tahun, dan dapat diperpanjang.

Dalam pasal 22, Jokowi mengatur pelaku usaha yang melaksanakan kegiatan usaha di wilayah Ibu Kota Nusantara dapat mempekerjakan tenaga kerja asing untuk jabatan tertentu sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan.

Pelaku usaha yang mempekerjakan tenaga kerja asing itu termasuk mereka yang melaksanakan pekerjaan proyek strategis pemerintah di IKN.


(ims)

 Ir.Kumala Siregar Buka Workshop Evaluasi Dan Penilaian Kinerja Dengan Menggunakan Aplikasi Kinerja Mandiri BPKP Angkatan Ke – 1 Di Jakarta, Kerjasama Antara YPTD PAMSI Dengan BPKP

By On Maret 09, 2023



sekilasdunia.com - Direktur Lembaga Konsultasi YPTD PAMSI Ir.Kumala Siregar membuka Workshop Evaluasi dan Penilaian Kinerja dengan menggunakan aplikasi kinerja mandiri BPKP Angkatan ke – 1 yang dilaksanakan pada tanggal 9 – 10 Maret 2023 di Jakarta.

Kegiatan Workshop ini adalah tindak lanjut dari penandatanganan MoU antara YPTD PAMSI dengan BPKP yang sebelumnya dilakukan oleh Ketua YPTD PAMSI Drs.HM Haryadi Priyohutomo,SE,MSi dan Direktur Pengawasan BLU/BLUD, BU Jasa Air, BUMD, BUMDesa, Deputi Akuntan Negara BPKP Indra Khaira Jaya pada 28 Pebruari 2023 yang lalu. 

Menurut Ir.Kumala Siregar, kerja sama dalam pelaksanaan Bimtek bagi PDAM/BUMD Air Minum tujuannya karena selama ini dari hasil audit BPKP terhadap PDAM di Indonesia masih banyak dalam keadaan Kurang Sehat dan Sakit. Sehingga PERPAMSI dalam hal ini YPTD PAMSI ingin agar PDAM yang masih sakit bisa ditingkatkan SDM air minumnya dengan cara  melakukan  kerjasama bersama BPKP berupa workshop dan pelatihan yang nantinya akan dilaksanakan di daerah. Dimana pegawai PDAM di daerah Provinsi serta Kabupaten Kota dapat mengikuti langsung di daerahnya masing masing, sehingga tidak perlu lagi harus ke Jakarta, sehingga dapat menghemat biaya pendidikan.

“Nantinya dari BPKP Pusat akan menggandeng BPKP di Provinsi datang ke daerah untuk melakukan pelatihan dan workshop, sehingga nantinya akan banyak pegawai PDAM di daerah yang bisa ikut pelatihan ini karena biayanya lebih murah dibandingkan kalo dilaksanakan di Jakarta” ujar Kumala Siregar yang juga sebagai penggagas kerjasama dengan BPKP ini.

Disamping itu workshop ini juga langsung menyentuh kepada implementasi pekerjaan dan persoalan yang dihadapi para pegawai PDAM selama ini. Instruktur nantinya akan memberikan solusi penyelesaian dari permasalahan pekerjaan yang dihadapi para peserta workshop melalui aplikasi kinerja mandiri dari BPKP. Oleh sebab itu para peserta diminta untuk membawa perangkat komputer masing masing agar dapat mengimplementasikan langsung dari aplikasi kinerja BPKP yang tersedia.

Nantinya seluruh peserta workshop juga akan di nilai dan dikeluarkan sertifikatnya, dimana sertifikat workshop ini dapat dipakai sebagai dasar pada saat pemeriksaan dan audit BPKP di PDAM, tambah Kumala menjelaskan.

Para peserta Workshop yang datang dari beberapa PDAM di Indonesia terlihat antusias dan semangat dalam mengikuti pelatihan selama 2 (dua) hari penuh.

Terlihat hadir mendampingi dalam acara pembukaan Workshop tersebut dari  Pengurus YPTD PAMSI yaitu Dr.Ir.Arif Haryadian,M.Si dan Instruktur Gusman Yuzar,SE,M.Ak.


(ahy)

Beli LPG 3 Kg Dibatasi Mulai 1 Januari 2024

By On Maret 08, 2023

 



sekilasdunia.com - Kementerian Energi dan Sumber Mineral (ESDM) resmi akan membatasi pembelian liquefied petroleum gas (LPG) tabung 3 kilogram (kg) efektif mulai 1 Januari 2024. 

Nantinya, masyarakat yang telah terdata dalam sistem verifikasi PT Pertamina (Persero) saja yang dapat membeli gas melon subsidi tersebut. 

Kebijakan itu berdasarkan keputusan Dirjen Minyak dan Gas Bumi Kementerian ESDM Nomor 99.K/MG.05/DJM/2023 tentang Penahapan Wilayah dan Waktu Pelaksanaan Pendistribusian Isi Ulang Liquefied Petroleum Gas (LPG) Tertentu Tepat Sasaran. Aturan diterbitkan Dirjen Migas Tutuka Ariadji pada 28 Februari 2023.

Kementerian ESDM akan melakukan pendataan bagi masyarakat yang berhak menggunakan LPG 3 kg untuk wilayah kabupaten/kota di provinsi di Pulau Jawa, Pulau Bali, dan Provinsi Nusa Tenggara Barat mulai 1 Maret 2023.

Sementara, pendataan pengguna LPG Tertentu untuk wilayah kabupaten/kota pada Provinsi di Pulau Sumatera, Pulau Kalimantan, dan Pulau Sulawesi dilaksanakan secara bertahap mulai 1 Mei 2023.

Evaluasi pelaksanaan pendataan pengguna LPG Tertentu dilaksanakan setiap bulan atau sewaktu-waktu apabila diperlukan.

“Sejak tanggal 1 Januari 2024 dimulai pemberlakuan bahwa hanya pengguna LPG Tertentu yang telah terdata dalam sistem berbasis web dan/atau aplikasi yang dapat membeli LPG Tertentu,” demikian isi lampiran dalam aturan tersebut dikutip Selasa (7/3/2023).

Aturan mengenai pembatasan pembelian LPG 3 kg mulai tahun depan ini berdasarkan turunan dari Keputusan Menteri ESDM No 37.K/MG.01/MEM.M/2023 tentang Petunjuk Teknis Pendistribusian Isi Ulang Liquefied Petroleum Gas Tertentu Tepat Sasaran yang diterbitkan pada 27 Februari.

“Sistem penyediaan dan pendistribusian isi ulang LPG Tertentu masih bersifat terbuka sehingga mempengaruhi volume dan besaran subsidi. Selain itu, sistem pendistribusian isi ulang LPG Tertentu yang bersifat terbuka menyebabkan subsidi menjadi tidak tepat sasaran,” kata Tutuka dalam situs Kementerian ESDM.


(ims)

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *